4 Tips Membeli Ponsel Android Baru Yang Benar
Memiliki ponsel android merupakan salah satu kesenangan sendiri untuk semua orang, sampai saat ini ponsel android selalu menjadi ponsel idaman bagi semua orang. Pasalnya ponsel android memiliki banyak kelebihan di bandingkan dengan ponsel pada biasanya. Maka dari itu wajar saja sampai sekarang ponsel ini mampu mengambil alih Pangsa pasar di indonesia dan di Dunia.
Nah sahabat android pada kesempatan hari ini saya akan memberikan beberapa penjelasan mengenai cara untuk membeli ponsel android yang benar, yah walaupun kalian semua sudah banyak yang paham bagaimana membeli ponsel android yang benar dan murah tapi mungkin belum terlalu paham seperti apa kualitasnya sendiri, Karena banyak toko yang memberikan kualitas rendahan dengan harga yang cukup mahal. Maka dari itu kita juga harus pintar dalam mencari referensi untuk membeli ponsel android sendiri, berikut ini beberapa Tips ampuh untuk membeli ponsel android versi saya pribadi.
Pahami merk Ponsel Android terlebih dahulu
Yang pertama yaitu memahami merk ponsel android terlebih dahulu, merk bisa menentukan segalanya, maka dari itu cari tahu terlebih dahulu merk ponsel android seperti apa yang paling banyak di minati orang dan yang paling anda sukai. Kemudian bandingkan untuk spesifikasinya sendiri unggul yang mana, mungkin dari segmen harga dan juga dari kelengkapan, kinerja dan lain-lainnya. Bandingkan sebelum membeli, merk hanya sebuah nama perusahaan yang sudah terkenal, wajar saja perusahaan dengan merk atau brand yang bagus menjual produk kualitas biasa dengan harga yang mahal. Berbeda dengan merk yang belum terlalu terkenal menjual produk dengan kualitas tinggi dengan harga terjangkau. Bandingkan mana yang cocok dan sesuai dengan kebutuhan anda.
Pahami Kebutuhan Anda Terlebih dahulu
Yang kedua dengan memahami kebutuhan anda membeli ponsel android untuk apa, dengan cara ini selain anda bisa mendapatkan kualitas ponsel yang baik tentu juga akan lebih menghemat pengeluaran sendiri. Maka dari itu sesuaikan terlebih dahulu anda membeli ponsel android ini untuk kebutuhan seperti apa, apakah hanya untuk berkomunikasi dan sosial media atau untuk kebutuhan seperti Fotografer dan lain-lain.
Cari Referensi tempat yang pas
Kemudian yang kedua yaitu dengan mencari referensi jual beli hp yang tepat, jangan mudah tergoda dengan harga dan penawaran yang murah. Diskon bla-bla-bla.Itu hanya pancingan saja agar anda bisa membeli produk di toko tersebut, alangkah lebih baiknya kalau anda mencari referensi dari teman-teman atau dari internet. Dengan cara ini anda bisa mendapatkan harga ponsel android yang lebih murah dan juga lebih berkualitas. Yang membedakan hanya penjualnya atau distributornya saja sebenarnya, untuk harga sendiri juga tergantung dari distributor ingin menjual produk dengan harga pasaran atau lebih naik sedikit.
Spesifikasi Ponsel Android
Kemudian yang keempat yaitu mengenai spesifikasi ponsel android sendiri, kalau anda masih belum paham membaca spesifikasi Ponsel android silahkan simak ulasannya. Layar untuk memilih jenis ponsel dengan layar yang lebar atau sempit juga disesuaikan dengan kebutuhan anda, layar dengan ukuran 5 Inchi mungkin sudah cukup lebar untuk anda gunakan, kemudian untuk Ram dan Internal sendiri juga disesuaikan dengan kebutuhkan. Kalau untuk bermain games mungkin RAM 3 Gb dan Internal 16 GB sudah cukup bagus. Jaringan 4G atau 3G sudah cukup bagus juga. Untuk kamera sendiri 8 MP dan kamera depan 5 MP sudah bagus.
Nah itulah cara membeli ponsel android di Toko yang benar. Semoga bermanfaat.
0 comments: