7 Kegunaan Smartphone Android Yang Paling Penting
Memiliki ponsel android memang mempunyai kesenangan sendiri untuk kita semua, terlebih Fitur-fitur yang diberikan juga cukup banyak dan juga mempunyai manfaat yang sangat penting untuk kita para penggunanya, Ponsel android merupakan jenis ponsel yang canggih, itulah kenapa ponsel ini banyak sekali disukai oleh orang-orang dan pastinya ponsel ini memiliki kelebihan sendiri dibandingkan dengan jenis ponsel lainnya, Android memang terkenal dengan ponsel yang mewah dan bisa digunakan untuk apa saja. Beberapa hal penting dibawah ini mungkin bisa memberikan informasi yang berguna untuk anda sebagai pengguna ponsel android.
Inilah manfaat kegunaan dari ponsel android yang harus kita ketahui :
1.Untuk Browsing dan mencari Informasi
Yang pertama ponsel android mempunya peran yang begitu bermanfaat salah satunya yaitu berguna untuk mencari kumpulan informasi penting di internet seperti Informasi berita, kemudian setelah itu Mencari informasi mengenai pendidikan, kemudian gambar, Video, Lagu dan juga hal-hal lainnya. Dengan browsing di internet kita akan mendapatkan informasi yang lebih lengkap, itulah kenapa ponsel android jika dimanfaatkan dengan benar-benar akan membantuk kita dalam proses belajar. Sekarang sudah bukan lagi jamannya Gaptex, kalian generasi muda harus pandai menggunakan ponsel untuk kegiatan yang positif dan menjauhi yang Negatif.
2. Menggunakan Untuk Sosial Media
Demam sosial media sampai saat ini sudah tidak bisa dipungkiri lagi, semua orang tentu tahu apa itu sosial media dan seperti apa Fungsinya sendiri, Sosial media merupakan salah satu aktivitas yang dilakukan di internet dengan cara mencari informasi mengenai pertemanan, kemudian chatting dengan teman lama dan juga melakukan jual beli, sosial media menjadi salah satu tempat perkumpulan teman-teman online yang saling berinteraksi satu sama lainnya dan tentu saja dengan adanya sosial media ini cukup membantu kita untuk mendapatkan informasi tambahan yang sebelumnya kita sama sekali belum tahu menjadi lebih tahu.
3. Mencari informasi mengenai Berita yang populer
Informasi seperti Berita Lokal dan mancanegara bisa kita temukan dengan mudah di internet, sampai sekarang situs-situs berita di internet sudah berkembang sangat pesat sehingga mudah sekali untuk kita yang ada didesa mendapatkan informasi penting mengenai berita daerah, lokal dan juga mancanegara, terlebih dengan adanya aplikasi android yang dalamnya sudah berisikan berita-berita update setiap saat, Cukup membantu bukan ?
4. Untuk bermain games
Sekarang bermain games sudah menjadi sesuatu kebiasaan anak muda dan juga orang dewasa, saya pikir semua orang suka dengan yang namanya Games, games merupakan hiburan jadi jangan sampai dijadikan sebagai aktivitas pokok, dari pada dijadikan hiburan mending membuat sekalian jauh lebih baik dan juga menghasilkan uang dari internet.
5. Membantu dalam perjalanan ( GPS )
Yang selanjutnya dengan adanya ponsel android ini cukup membantu kita dalam mencari tempat yang sama sekali belum kita ketahui lokasinya. Untuk itu dengan adanya GPS yang ada di ponsel android tentu saja akan cukup membantu kita dalam menemukan lokasi yang kita cari. Nah aplikasi-aplikasi GPS inilah yang juga berperan penting untuk mendapatkan lokasi yang benar-benar akurat. Salah satunya yaitu Google Maps, aplikasi dari google ini penggunaanya sudah jutaan bahkan Milyaran karena sangat membantu sekali untuk menemukan lokasi.
6. Untuk Membantu mengerjakan Tugas
Yang berikutnya ponsel android ini juga membantu untuk mengerjakan tugas, banyak sekali tugas yang bisa dikerjakan dengan ponsel android, misalnya saja tugas matematika,kemudian tugas Hafalan, tugas Bahasa inggris dan lain-lainnya, semuanya sudah tersedia dan tinggal kalian gunakan saja.
7. Untuk mencari uang
Jangan heran kalau hp android sekarang juga bisa digunakan untuk mencari uang, Hp android sudah banyak digunakan untuk menghasilkan uang namun juga dengan bantuan dari aplikasi pihak ketiga, misalnya saja yang sekarang sedang populer yaitu aplikasi Whaff, yang mana aplikasi ini kerjanya sangat mudah. Kalian hanya tinggal instal di Android kemudian instal aplikasi yang disediakan oleh whaff diponsel dan memainkannya dalam beberapa menit saja maka uang akan segera kalian dapatkan dalam bentuk dollar, Uang ini nantinya bisa digunakan untuk membeli Gems dan juga untuk ditukar menjadi rupiah.
Baca juga :
Nah itulah beberapa informasi mengenai manfaat smartphone android untuk kehidupan masa kini. Semoga bermanfaat. Terimakasih.
0 comments: