15 Aplikasi Islami Android Menyambut Ramadhan 2016
Bulan suci Ramadhan telah tiba, saatnya umat muslim di seluruh penjuru dunia, termasuk umat muslim di Indonesia melaksanakan kewajiban ibadah berpuasa. Namun tak hanya berpuasa, setiap umat muslim pun berlomba – lomba dalam hal ibadah demi mendapatkan pahala sebanyak-banyaknya. Ibadah seperti membaca ayat – ayat Al -Qur’an dan melaksanakan solat sunah pun menjadi berlipat – lipat ganda pahalanya jika dilakukan pada bulan suci penuh berkah ini.
Dapat dipastikan bahwa setiap umat muslim akan menjadi lebih intens dan semakin disibukkan ketika menjalankan aktivitas ibadah di bandingkan bulan – bulan biasanya. Oleh karena itu, untuk menyambut datangnya bulan penuh berkah dan ampunan Allah SWT ini, maka sebagai umat muslim yang beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT, kita sudah semestinya siap lahir dan batin agar dapat menjalankan kewajiban semaksimal mungkin.
Pada kenyataannya meski kita sudah sangat bersiap diri dan berniat melakukan ibadah semaksimal mungkin pada bulan Ramadhan hingga tidak ingin ada kewajiban yang terlewatkan, namun karena kelupaan atau keletihan ketika berkerja, sebagai manusia biasa mungkin saja kita bisa khilaf melewatkan kewajiban dan ibadah yang seharusnya bisa kita lakukan. Nah sebagai pengguna smartphone android, jika permasalahan ini terjadi pada diri Anda maka ada cara tepat untuk mengatasi dan mencegah masalah seperti ini, yaitu dengan mendownload dan menggunakan aplikasi android yang bisa membantu Anda dalam melaksanakan kewajiban beribadah saat bulan Ramadhan tiba.
Karena itu kali ini saya akan berbagi informasi mengenai 15 aplikasi android yang sangat bermanfaat ketika digunakan bulan Ramadhan.15 aplikasi Android ini dapat Anda download melalui Play Store dan kemudian bisa Anda gunakan langsung untuk membantu Anda dalam menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan. Berikut ini 15 Aplikasi Islami Android Menyambut Ramadhan 2016 tersebut :
15 Aplikasi Islami Android Menyambut Ramadhan 2016
1. Jadwal Imsak Indonesia
Setiap orang yang berpuasa pasti menjalankan sahur, sebab sahurnya orang yang berpuasa merupakan ibadah sunah dan dijanjikan akan mendapatkan pahala oleh Allah SWT. Maka rugi bagi kita apabila melewatkan sahur.
Namun dalam menjalankan sahur terkadang ada kalanya kita tidak mengetahui waktu imsak. Memang waktu imsak bisa kita pantau dari televisi yang menyiarkan acara sahur, tapi bagaimana jika kita tidak sedang dalam menonton televisi atau ketika sedang diluar?
Nah, solusinya maka Anda bisa menggunakan aplikasi yang bernama Jadwal Imsak Indonesia. Anda bisa memanfaatkan aplikasi ini Anda untuk mengetahui informasi jadwal imsak. Selain waktu imsak, aplikasi buatan anak negeri ini juga memberikan informasi jadwal sholat dan arah kiblat.
2. Muslim Pro
Aplikasi Muslim Pro dapat dibilang merupakan aplikasi paket komplit untuk umat muslim. Dengan aplikasi ini kita bisa mendapatkan beragam informasi yang berkaitan dengan ibadah, mulai dari informasi jadwal shalat, penunjuk arah kiblat, sampai dengan Al-Quran digital 30 Juz yang dilengkapi dengan terjemahan indonesia, audio, serta lafalnya. Selain itu, aplikasi Muslim Pro juga memiliki fitur kalendar hijriyah Islam, peta lokasi restoran halal dan masjid, serta lantunan adzan.
3. Masjeed
Masjeed adalah aplikasi buatan Badr Interactive yang berguna untuk membantu penggunanya dalam menemukan masjid serta untuk mengetahui kegiatan masjid di dalamnya. Aplikasi ini sangat berguna apabila kita sedang berada di luar kota atau luar negeri, dimana pasti kita belum mengetahui lokasi masjid terdekat.
4. Quran Android
Bagi Anda yang memiliki aktivitas padat dan sangat sibuk sehingga sulit meluangkan waktu untuk membaca Al – Qur’an di Masjid, maka dengan aplikasi bernama Quran Android ini maka Anda tetap bisa membaca Al – Quran kapanpun dan dimanapun. Jadi Anda tidak perlu repot membawa Al – Quran cetak, karena dengan adanya Al – Quran digital maka Anda tetap bisa senantiasa melantunkan ayat – ayat suci Al – Quran. Aplikasi surat Al-Quran 30 juz yang sudah sangat popular dan banyak digunakan oleh umat muslim di seluruh penjuru dunia ini dilengkapi dengan terjemahan banyak bahasa, termasuk bahasa Indonesia.
5. Quran Kata Per Kata
Jika Anda masih dalam tahap belajar membaca ayat – ayat Al-Qur’an dan benar – benar masih terbata – bata dalam pelafalannya, maka Anda tidak usah cemas. Sebab kini telah ada aplikasi Qur’an Kata yang dapat selalu membantu Anda untuk belajar membaca Al-Quran. Aplikasi belajar Al – Quran untuk pemula ini akan memandu Anda untuk belajar Al-Qur’an dari ayat per ayat dan telah dilengkapi dengan feature pelafalan audio, cek hafalan Al-Quran dan terjemahannya
6. Tips Tarawih & Ramadhan
Shalat Tarawih merupakan ibadah sunah yang hanya bisa kita temui pada bulan Ramadhan saja, sehingga terkadang kita bisa saja lupa dengan niat, jumlah rakaat maupun bacaan pada solat tarawih. Maka dengan menggunakan aplikasi bernama Tips Tarawih serta Ramadhan ini, bisa membantu untuk mengingatkan Anda mengenai berbagai hal yang berkaitan dengan solat Tarawih.
7. Buka Dimana
Berbuka puasa pada bulan Ramadhan ini merupakan kenikmatan dari Allah SWT yang tak terhingga nilainya. Semua orang yang berpuasa pasti menantikan momen berbuka puasa ini. Jika ditengah kesibukan aktivitas mengakibatkan Anda terlambat sampai ke rumah untuk berbuka , atau Anda kesulitan untuk menyiapkan segala kebutuhan konsumsi untuk berbuka puasa dan tidak mau repot – repot menyiapkan jajanan berbuka puasa, maka Anda dapat memanfaatkan aplikasi yang bernama Buka Di mana.
Aplikasi yang kembangkan oleh Urbanesia ini, akan membantu Anda untuk memperoleh informasi seputar rumah makan atau restoran yang menyediakan menu berbuka puasa yang terdekat dari lokasiAnda saat ini. Dengan direktori tempat makan lebih dari 200.000 di beberapa kota besar, mulai dari Jakarta, Jogjakarta, Semarang, Bandung, Surabaya, Medan hingga Bali. Dengan aplikasi ini, maka pastinya Anda tidak akan kebingungan lagi ketika ingin mencari tempat makan yang menyediakan menu berbuka puasa.
8. Islam Menjawab
Aplikasi Islam Menjawab ini hadir menyambut bulan Ramadhan untuk Anda. Aplikasi ini akan menyediakan berbagai informasi tanya-jawab seputaran islam, termasuk seputar bulan Ramadhan. Melalui aplikasi ini, Anda akan memperoleh berbagai jawaban atas masalah yang jawabannya akan di uraikan secara ilmiah berlandaskan pada Al-Quran serta sunnah.
9. Doa-Doa Harian Sesuai sama Sunnah
Dalam bulan suci Ramadhan yang penuh ampunan, semua umat muslimber lomba – lomba melaksanakan ibadah, termasuk dalam hal memanjatkan doa. Membaca doa di bulan Ramadhan memang terasa lebih istimewa. Tidak afdol rasanya jika dalam bulan Ramadhan kita beribadah namun tidak diimbangi dengan doa kepada Allah SWT. Namun doa itu sangat banyak, sehingga tak sedikit umat muslim yang bisa menghafal semua jenis doa. Oleha karena itu aplikasi Doa-Doa Harian Sesuai sama Sunnah ini hadir untuk membantu Anda dalam memperoleh doa-doa yang lengkap sesuai dengan sunnah Nabi Muhammad SAW.
10. Resala Ramadan
Resala Ramadhan adalah aplikasi yang menghadirkan informasi lengkap mengenai tuntutan Nabi Rasulullah SAW, yang berisiterkaitmasalah – masalah utama pada bulan Ramadhan. Dengan mengunduh dan menggunakan aplikasi ini maka beribadah pada Ramadhan akansemakin lengkap.
Jadwal Sholat & Imsakiyah
11. Jadwal Sholat & Imsakiyah
Melaksanakan sholat merupakan suatu kewajiban bagi seluruh umat muslim. Hal ini sudah sangat jelas tertera pada firman Allah SWT di dalam Al – Quran, seperti yang tertuang pada surat Surat An-Nisa berikut ini.
إِنَّفَإِذَاقَضَيْتُمُالصَّلاةَفَاذْكُرُوااللَّهَقِيَامًاوَقُعُودًاوَعَلَىجُنُوبِكُمْفَإِذَااطْمَأْنَنْتُمْفَأَقِيمُواالصَّلاةَإِنَّالصَّلاةَكَانَتْعَلَىالْمُؤْمِنِينَكِتَابًامَوْقُوتًا
Artinya: “Maka apabila kamu telah menyelesaikan sholat (mu), ingatlah Allah di waktu berdiri, di waktu duduk dan di waktu berbaring. Kemudian apabila kamu telah merasa aman, maka dirikanlah sholat itu (sebagaimana biasa). Sesungguhnya sholat itu adalah kewajiban yang ditentukan waktunya atas orang-orang yang beriman.”(QS.an Nisa’(4):103)
Dalam berpuasa kita diharuskan menahan nafsu makan dan minum, yang membuat kita lemas dan lesu ketika beraktivitas.
Tetapi lesu dan lemas karenaa berpuasa, janganlah dijadikan alasan untuk meninggalkan solat 5 waktu. Kita tetap harus berpuasa dan menjankan solat 5 waktu. Nah, supaya Anda dapat solat 5 waktu dengan lancar tanpa terlewat satu waktupun, maka ada baiknya jika Anda mengunduh dan menggunakan aplikasi Ramadhan yang bernama Jadwal Sholat & Imsakiyah ini.
Aplikasi ini akan menjadi alarm pengingat Anda saat Shalat waktu solat telah tiba. Sesuai dengan namanya, aplikasi ini tidak hanya meyediakan jadwal solat, melainkan juga menyediakan informasi jadwal Imsak. Sehingga Anda dapat mengetahui waktu imsak ketika sahur dan ketika sedang tidak menonton acaratelevsi yang umumnya jadi sumber informasi mengenai waktu Imsak. Selain itu juga ada fitur penunjuk arah kiblat yang sangat bermanfaat untuk digunakan ketika Anda sedang bepergian.
Aplikasi Ramadhan buatan developer Kodelokus Cipta Aplikasi Indonesia ini,memiliki user – interface berupatampilan visual yang menarik serta mudah digunakan. Sehingga siapapun bisa menggunakannya.
12. Kultum Ramadhan
Aplikasi bernama Kultum Ramadhan ini menyediakan kumpulan Ceramah Ramadhan yang memiliki beberapa bab dengan tampilan yang sederhana dan mudah digunakan. Aplikasi ini juga menyediakan fitur pencarian bagi Anda yang ingin mencari tema dengan kata kunci tertentu. Aplikasi ini bisa Anda akses tanpa internet dan gratis untuk di download.
13. Evaluasi Ibadah
Jika Anda termasuk seorang yang detail yang suka membuat jadwal mengenai segala hal yang ingin Anda kerjakan ke depan, serta suka mencatat segala hal yang telah Anda lakukan, maka aplikasi bernama Evaluasi Ibadah ini sangat layak Anda gunakan.
Aplikasi ini akan membantu Anda untuk mencatat seluruh ibadah yang sudah anda kerjakan, sehingga anda bisa mengevaluasi sejauh mana Anda sudah menjadi seorang muslim yang baik atau belum. Dengan aplikasi Ramadhan ini, Anda bisa mencatat berbagai riwayat ibadah dan memprediksi kesibukan sehari - hari. Riwayat ibadah yang telah Anda catat melalui aplikasi ini, dapat andalihatdalam bentuk statistik harian, mingguan serta bulanan.
Aplikasi Ramadhan ini dapat memberi informasitentang sejauh mana pencapaian ibadah Anda, apakah sudah sesuai dengan tujuan yang telah andaharapkan sebelumnya atau tidak. Nantinya segala statistik hasil catatan evaluasiini bisa Anda kirimkan ke alamat email atau via SMS. Saat pertama kalimembuka aplikasi, yang pertama perlu Anda kerjakan yakni menyusun rencana ibadah.
14. Ayo Ibadah
Menjalankan ibadah solat merupakankewajiban untuk seluruh umat muslim dimanapun berada. Sholat 5 waktu merupakan ibadah yang harus diutamakan serta tak boleh ditinggalkan. Menjalankan solat inisebaiknya disegerakan mungkin sesuaidengan tiba waktunya, supaya kita dapat memperoleh pahala yang semakin besar. Tapi sayangnya, masih banyak umat islam yang suka telat dalam melaksakan shalat, dikarenakan tak tahu waktu adzan yang sesungguhnya,sehingga akhirnya orang – orang tersebut menunda solat, untuk kemudian malah memilih lanjut bekerja. Jelas ini sangat merugikan bagi yang mengalaminya.
Jika Anda mengalami hal seperti itu, maka sebagai solusinya cobalah mengunduh dan menggunakan aplikasi Ramadhan yang dinamakan Ayo Ibadah ini. Sebab dengan aplikasi Ramadhan ini Anda akan selalu mendapat pemberitahun tentang jadwal solat lima waktusesuaidengan kota tempatAnda tinggal. Untuk mengoptimalkan penggunaan aplikasi ini, maka Anda bisa mengaktifkan fitur pengingat solat, dimana aplikasi akan memberikan notifikasi melalui nada Adzan maupun getar ketika waktu solat tiba.
Selain untuk menderingkan Azan, aplikasi ini juga mempunyai suatu feature unggulan berupa cara menemukan masjid terdekat dan penunjukkan arah kiblat.
15. Panduan Puasa Ramadhan
Bulan Ramadhan telah telah hadir, kini waktunya kita melaksanakan ibadah semaksimal mungkin untuk mendapatkan pahala serta meminta ampunan Allah SWT atas apa yang sudah kita kerjakan selama ini. Mungkin Anda sudah mengetahui banyak hal yang berhubungan dengan bulan Ramadhan, tetapi saya yakin bahwa Anda pasti ingin tahu lebih banyak hal yang berhubungan dengan bulan berkah ini. Oleh karena iu buku digital berjudul Bekal Meraih Ramadhan Penuh Berkah ini hadir untuk membantu Anda yang ingin mencari tahu lebih banyak hal, informasi dan pengetahuan mengenai bulan suci Ramadhan. Aplikasi Buku Ramadhan ini mengulas mengenai cara beribadah di bulan Ramadhan secara lengkap, dari mulai cara berpuasa, tarawih, zakat fitrah, sampai shalat ied serta puasa syawal.
Dengan mengunduh dan membaca isi dari aplikasi buku ini, maka Anda akan memperoleh banyak informasi hingga Anda dapat menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan dengan lebih sempurna. Aplikasi Ramadhan berupa buku digital ini terdiri dari 117 halaman dan beragam fitur di dalamnya. Melalui aplikasi ini Anda bisa mendengarkan lafalan ayat Al-Quran, mem-bookmark atau menyimpan halaman kegemaran, serta melakukan pencarian bila ingin mencari suatu topik yang ada didalamnya.
0 comments: