Cara Mudah Upgrade Android
Jika sobat pengguna Android, baik itu ponsel atau tablet pc sobat tentu harus tahu cara memperbaharui versi Android pada perangkat yang sobat gunakan. Memperbaharui versi pada Android tentu sangat penting, karena untuk membenahi bug yang tersedia pada perangkat, karena operasi sistem Android merupakan open source yang juga memiliki celah tentunya.
Selain itu dengan memperbaharui versi Android pada perangkat sobat, juga dapat meningkat kinerja perangkat yang sobat gunakan serta tekradang tersedia fitur tambahan. Namun jika ponsel atau tablet pc yang sobat gunakan sudah cukup lama biasanya update software terkadang tidak tersedia. Tetapi untuk mengetahui apakah versi Android yang sobat gunakan sudah termasuk baru, sobat perlu melakukan pengechekan.
Sebelum melakukan update Android pada perangkat sobat, ada baiknya sobat membackup data terlebih dahulu untuk menjaga agar tidak terjadi hal yang diinginkan. Selain itu perangkat sobat juga harus terhubung dengan charger supaya saat update software tidak putus ditengah yang bisa menyebabkan masalah. Update versi Android ada baiknya sobat menggunakan jaringan wi-fi, karena dengan update Android, biasanya membutuhkan data yang cukup besar.
Okey, jika semua sudah siap berikut cara untuk mengupdate versi Android
Buka menu pengaturan atau setting
Geser kebawah dan pilih tulisan "Tentang Perangkat" atau "About Device"
Klik next untuk melanjutkan lalu pilih >> Pembaruan perangkat lunak atau >> update software
Jika update tersedia maka akan muncul pertanyaan >> Apakah software ingin diperbaharui? >> silahkan pilih "Yes" atau "Iya".
Dalam proses download versi terbaru Android, perangkat sobat akan melakukan reboot dengan sendirinya
0 comments: